Terkait dengan Pengumuman Sekretaris Jenderal BPK RI tentang Pelaksanaan Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke 104 Tahun 2012 pada Hari Senin, 21 Mei 2012, kami beritahukan kepada seluruh peserta diklat yang akan dilaksanakan di Pusdiklat Jakarta, Balai Diklat Yogyakarta, Balai Diklat Medan, dan Balai Diklat Makassar agar membawa pakaian dinas upacara (Kemeja Putih dan Celana Hitam) dalam rangka mengikuti upacara tersebut.
Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan. Atas perhatian Bapak dan Ibu, kami ucapkan terima kasih.