Sebagai wadah pemenuhan kebutuhan informasi sekaligus menyalurkan bakat dan hobi, Pusdiklat BPK RI menerbitkan sebuah Newsletter. Newsletter ini nantinya tidak hanya memberikan informasi terkait kegiatan kediklatan semata, tetapi juga tulisan-tulisan menarik buah pikir para pegawai Pusdiklat BPK RI.
Lewat newsletter pula lah, penyusun tidak hanya berharap dapat memperkenalkan Pusdiklat BPK dengan lebih menarik saja, melainkan juga mampu menstimulus dan memfasilitasi ketrampilan menulis, serta dapat meningkatkan kegemaran membaca para pegawai Pusdiklat BPK pada khususnya, dan seluruh pembaca pada umumnya.
Di edisi perdana ini newsletter Pusdiklat BPK berbagi liputan beberapa kegiatan menarik yang telah diadakan, mengulas sebuah novel bestseller, dan memberikan informasi terkait cara mudah memulai gerakan “go green”
Newsletter Pusdiklat BPK RI juga membuka kesempatan baik bagi pegawai Pusdiklat BPK maupun seluruh pegawai BPK RI untuk mengirimkan ide atau gagasannya dalam bentuk tulisan berupa artikel, ulasan, karikatur ringkas, maupun tips untuk dimuat dalam newslettter Pusdiklat BPK-RI yang diterbitkan setiap bulannya. (AF)