Sebagai Upaya Tingkatkan Kualitas SDM yang Unggul, Badiklat PKN Selenggarakan Workshop Manajemen Kediklatan

Kepala Badiklat PKN, Suwarni Dyah Setyaningsih, hadir membuka dan memberikan pengarahan acara Workshop Manajemen Kediklatan bagi Para Liaison Officer (LO) Diklat di BPK, Senin (25/9/23) di Auditorium Badiklat PKN, Kalibata. “Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pada LO Diklat di BPK atas komitmen dan dedikasi dalam membantu implementasi BPK CorpU, mari kita terus bersinergi dan berkomitmen dalam membangun kualitas SDM di BPK yang unggul dan canggih”, ungkap Kepala Badiklat PKN.

Acara workshop yang diikuti oleh 150 orang peserta ini dilaksanakan selama dua hari (25 s.d. 26 September 2023) dengan narasumber dari Badiklat PKN yang akan membahas mengenai Proses Bisnis BPK dan Tugas Fungsi LO Diklat, serta narasumber dari Biro Sumber Daya Manusia (SDM) BPK yang akan membahas terkait Manajemen ke-SDM-an.

BPK Corporate University (BPK CorpU) bertujuan mengembangkan kompetensi para pelaksana BPK melalui program pembelajaran terarah dan sesuai dengan visi dan misi BPK yang tercantum dalam Renstra BPK.  Sebagai sistem pembelajaran yang memiliki Learning Focus dimana kurikulum, silabus, dan bahan ajar disusun berdasarkan masalah kinerja yang dihadapi oleh individu dan organisasi, pengembangan konten pembelajaran BPK CorpU dibuat menarik, fleksibel, dan mudah diakses sehingga bisa memfasilitasi learning from anywhere and anytime.

Badiklat PKN yang memiliki tugas dalam pengembangan kompetensi pegawai di seluruh satuan kerja BPK, tidak dapat bergerak aktif tanpa peran dari Liaison Officer (LO) diklat. Badiklat PKN terus melakukan koordinasi dalam upaya pemenuhan dan pengembangan kompetensi pegawai yang tepat sasaran, untuk itu Badiklat PKN melibatkan peran LO diklat di seluruh satuan kerja (satker) BPK agar lebih kuat dalam upaya pengembangan kompetensi pegawai.

Badiklat PKN akan terus mengharapkan dukungan dan kerjasama dari seluruh satker di BPK selaku knowledge owner dalam menyukseskan implementasi BPK corpu. Melalui Workshop ini diharapkan apabila terdapat masukan ataupun hal-hal yang perlu diperbaiki dalam pelatihan-pelatihan yg dilaksanakan oleh Badiklat PKN dapat disampaikan, sehingga hal-hal yang menjadi problem para pegawai di satuan kerja BPK dapat segera teratasi .