Rabu, 18 November 2015, Pusdiklat BPK RI menerima kunjungan delegasi The Board of Audit and Inspection of Korea (BAI) yang terdiri atas Kim, Chan Soo (Director of Division 3, Audit and Inspection Research Institute), Cha, Kyung Yup (Senior Researcher of Division 3), Yoon, Ki-Hyun (Assistant Director of Research Planning Division) dan Cho, Kwanggeol (Visiting Research Fellow of Division 3). Rombongan para delegasi BAI Korea Selatan ini diterima oleh Kepala Pusdiklat BPK RI, Dwi Setiawan Susanto bersama para pejabat struktural di lingkungan Pusdiklat.
Kim mengungkapkan, tujuan utama dari kunjungan para delegasi BAI Korea Selatan ini adalah untuk menjalin kerjasama dengan Pusdiklat dalam rangka peningkatan kinerja institusinya. Ia juga berharap agar melalui kunjungannya kali ini antara BAI dan Pusdiklat dapat saling bertukar ilmu pengetahuan. Pada kesempatan ini Kepala Pusdiklat menyampaikan informasi tentang tugas, fasilitas dan sarana prasarana yang dimiliki oleh Pusdiklat. Rombongan BAI yang didampingi Biro Humas dan Kerjasama Internasional juga mendapatkan informasi tentang program-program yang sedang berjalan, tugas, produk yang akan dikembangkan, serta beragam inovasi di Pusdiklat. Para delegasi tertarik dengan penerapan metode e-learning yang sedang dikembangkan oleh Pusdiklat.
Pada akhir kunjungannya, Kepala Pusdiklat mengajak rombongan BAI untuk melakukan touring dan melihat secara lebih dekat beragam fasilitas dan sarana yang disediakan oleh Pusdiklat.
(DD)
Foto: FX